Jayawijaya – Dalam upaya mempererat sinergitas antara TNI dan POLRI, Kapolres Jayawijaya AKBP Anak Agung Made Satriya Bimantara, S.I.K melaksanakan silaturahmi dengan Dandim 1702/Jayawijaya Letkol Arh. Reza Ch. A. Mamoribo, S.E., M.Han, pada Kamis pukul 13.05 WIT di Markas Kodim 1702/JWY, Jl. Yos Sudarso, Wamena. (24/4)siang
Pertemuan tersebut berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban, dengan fokus utama membahas perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) di wilayah Kabupaten Jayawijaya.
Dalam pertemuan tersebut, kedua pimpinan sepakat bahwa sinergitas TNI-POLRI merupakan kunci utama dalam menciptakan stabilitas keamanan di tengah masyarakat. Selain itu, mereka juga menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan soliditas antar personel di lapangan, guna menciptakan suasana kerja yang harmonis dan profesional.
Melalui pertemuan ini, diharapkan hubungan kerja sama antara institusi TNI dan POLRI di wilayah Jayawijaya semakin erat, serta mampu menjadi contoh positif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Jayawijaya.(rd)