Burmeso – 10/02/25, Kapolres Mamberamo Raya AKBP. Supraptono, S.Sos, M.Si yang diwakili oleh Waka Polres Mamebramo Raya Kompol. Erol Sudrajad, S.Sos, M.Si menghadiri pelaksanaan Apel Perdana Gabungan ASN TNI/POLRI KNPI & Organisasi Kemasyarakatan di wilayah jajaran Kabupaten Mamberamo Raya yang dilaksanakan di Lapangan Apel Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Mamberamo Raya yang dipimpin langsung Oleh Bupati Kabupaten Mamberamo Raya Robby Rumansara, SP, MH dan dihadiri oleh :
a. Wakil Bupati Mamberamo Raya Keven Totouw, S.IP
b. PLT Sekda Kabupaten Mamberamo Raya, Sergius Doromi, S.Pd.
c. Ketua DPRD Kab. Mamberamo Raya, Elias Basutey, S.Pd.
d. Wakapolres Mamberamo raya Kompol. Erol Sudrajat, S.Sos, M.Si.
e.Perwira Penghubung Kodim 1712 Sarmi, Mayor Inf. Musa Siep.
f.Para Pimpinan OPD/SKPD Pemda Kab. Mamberamo Raya.
g. Pimpinan Bank Papua Cabang Kasonaweja Mamberamo Raya.
h.Para Pju Polres mamberamo raya
i.Anggota Polres mamberamo raya
j.Anggota Brimob 4 orang
k.Anggota Satpol pp 15 orang
Penyampaian Bupati Kabupaten Mamberamo Raya Robby Rumansara, SP, MH dalam Pelaksanaan Apel Perdananya dengan subtansi sebagai berikut :
Selamat pagi trimakasih kepada seluruh Pejabat dan ASN di Pemerintah Kabupaten Mamberamo Raya yang mengikuti apel perdana, shalom salam sejahtera asalam wualaikum saya menyampaiakan selamat menunaikan ibadah puasa, yang saya hormati saudara Wakil Bupati, Sekda, Pimpinan OPD distrik yang saya banggakan dan saya kasihi seluruh ASN Kabupaten Mamberamo Raya, yang saya hormati saudara Kapolres, Wakapolres Mamberamo Raya dan jajaran, Pabung dan jajaran, bapak Ibu saudara’ yang saya banggakan, setelah sama’ kita lewati proses politik dalam pesta demokrasi, pagi ini kita apel perdana oleh Bupati dan Wakil Bupati, cuma kepemimpinan saja yang kita perbarui tetapi semangat sistem itu tetap, saya sangat percaya bahwa atas dukungan kita mampu berikan yang terbaik, kita butuh pelaksanaan tugas yang baik, penertiban admnstrasi di seluruh Opd, pimpinan Opd sebagai penggerak di masing’ OPD saya beri apresiasi, tetapi kepemimpinan kita juga bermasa depan,
Kepada Kapolres Mamberamo raya dan jajaran keberhasilan kita tidak terlepas dari kondisi Kamtibmas yang kondusif, sehingga perannya sangat kita harapkan, saya juga minta dukungan dari Pabung dan jajaran, selanjutnya tentu semua yang kita kerjakan kita pasti berhasil, saya berharap kepada seluruh tokoh agama, selaku Bupati saya mohon dukungan doa dari semua untuk pelaksanaan tugas kita, lebih penting mari sama’ tanggung jawab kita semua untuk memberi pengertian kepada masyarakat kita, di dalam mendorong perubahan di kabupaten ini, untuk itu saya berharap kepada seluruh pimpinan Opd sehingga masyarakat merasa benar benar terlayani oleh kita, saya sudah melakukan pemeriksaan di kantor kita, ada keprihatinan melihat kondisi kantor kita, ada sejumlah kantor yang kondisi fisiknya tidak lagi layak sebagai pusat pelayanan masyarakat, ini harus di perhatikan, kondisi kantor kita menggambarkan wibawah pemerintah ini tetapi juga di setiap kantor minimal diruangan depan ada informasi tentang tugas pokok yabg dilaksanan oleh Opd serta alurnya sehingga masyarakat tidak keliru, kepala Opd nya ada atau tidak sehingga masyarakat tidak bertanya, lebih buruk rumput sudah tumbuh seperti tidak ada penghuni, pintu utama tidak ada kunci, apalagi bendera semua sudah bukan bendera merah putih, ukurannya kecil tali tidak di perhatikan, minggu depan tidak saya lihat ada bendera kusam, negara masih tetap Jaya ucap Bapak Bupati Kabupten Mamberamo Raya.(hmr/rd)